Dinas Komunikasi dan Informatika

03 Februari 2021   545 kali  
BPS Dan Dinas Kominfo Lakukan Penandatanganan Komitmen Bersama Implementasi SDI
BPS Dan Dinas Kominfo Lakukan Penandatanganan Komitmen Bersama Implementasi SDI

Lumajang, Diskominfo - Sebagai bentuk penyelenggaraan Sistem Statistik Nasional, Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Timur menggelar acara Penandatanganan Komitmen Bersama Implementasi Satu Data Indonesia (SDI) dalam rangka Penyelengggaraan Sistem Statistik Nasional (SSN).

Acara yang dilaksanakan secara virtual tersebut, juga diikuti oleh Kepala BPS Lumajang, Mudji Setijo dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Lumajang, Yoga Pratomo, bertempat di Ruang Rapat Kantor BPS Lumajang, Rabu (03/02/21).

Dalam kesempatan itu, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansah berharap dengan adanya SDI bisa memberikan layanan yang prima dalam memberikan seluruh data yang diperlukan, sehingga bisa diakses dan memudahkan semua pihak yang ingin mendapatkan informasi secara update dari seluruh pengembangan pembangunan di Jawa Timur.

"Hal ini akan menjadi bagian dari penguatan, percepatan, efektivitas, efesiensi dan akuntibilitas seluruh layanan kita serta akan semakin terintegrasi," harapnya.

Selanjutnya, Geburnur Jatim juga berkeinginan ada sinergitas yang terjalin baik antara BPS dengan Pemerintah Kabupaten/kota di Provinsi Jawa Timur, agar pencapaian satu data Jawa Timur bisa terlaksana dengan baik dan dipercepat.

"Data ini merupakan sebuah referensi yang besar dalam proses pengambilan keputusan  yang bisa mendongkrak dan bisa mendorong signifikansi berbagai percepatan produktivitas," ungkapnya.

Sementara, Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur, Dadang Hardiwan dalam laporannya menjelaskan bahwa maksud diadakannya Satu Data Indonesia adalah dalam rangka penyelenggaraan tata pengelolaan data, baik yang dihasilkan instansi pusat maupun instansi daerah untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan evaluasi dan pengendalian pembangunan.

"Hal ini merupakan bentuk komitmen kami dalam mewujudkan Satu Data Indonesia, khususnya di Provinsi Jawa Timur," ujarnya.

Dadang Hardiwan berharap dengan dilaksanakannya penandatanganan komitmen bersama ini, bisa memberikan support bersama untuk meningkatkan kinerja dalam bidang statistik serta satu data Jawa Timur bisa terimplementasikan dengan baik di semua lini.

Dalam acara tersebut, dilaksanakan penandatanganan komitmen bersama implementasi SDI dalam rangka penyelenggaraan SSN antara Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Prov Jatim dengan Kepala BPS Prov Jatim yang kemudian diikuti oleh seluruh Kepala Dinas Kominfo dan Kepala BPS Kabupaten/Kota Se-Jawa Timur.

Dan atas komitmen penyelenggaraan Satu Data Indonesia di Kabupaten Lumajang, Pemerintah Provinsi Jawa Timur memberikan apresiasi, yakni Pemerintah Kabupaten Lumajang memperoleh peringkat terbaik kedua dalam penghargaan Implementasi Satu Data Indonesia Provinsi Jawa Timur Tahun 2021 kategori Keberadaan Perbup/Perwali dan Portal Satu Data serta aktivitas Forum Satu Data. (Kominfo-lmj/bob/ds)