Dinas Komunikasi dan Informatika

09 Juni 2020   752 kali  
Diskominfo dan BPBD Lumajang Edukasi Masyarakat untuk Jalani Protokol Kesehatan
Diskominfo dan BPBD Lumajang Edukasi Masyarakat untuk Jalani Protokol Kesehatan

Lumajang, Diskominfo - Untuk menekan penyebaran Covid-19 yang saat ini terjadi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur terus melakukan berbagai upaya. Seperti yang dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) serta Dinas Komunikasi dan Informatika (Dikominfo) Kabupaten Lumajang, dengan menyosialisasikan penggunaan masker kepada warga masyarakat.

Saat kegiatan tersebut, Kepala Bidang Kedaruratan Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Kabupaten Lumajang Siswanto mengatakan, bahwa sosialisasi itu telah dilakukan di beberapa fasilitas publik se- Kecamatan Sukodono, seperti pasar, SPBU, serta pusat pertokoan atau perbelanjaan yang mengundang masa.

"Jadi wilayah kita di Kecamatan Sukodono, tentunya di tempat - tempat yang menjadi perkumpulan masa," kata Siswanto saat dimintai keterangan saat sosialisasi wajib bermasker di Pasar Dawuhan, Selasa (9/6/2020).

Dirinya menilai, setelah dilakukan pemantauan dibeberapa pasar, kebanyakan masyarakat telah tertib menjalankan protokol kesehatan, salah satunya penggunaan masker.

Namun demikian, pihaknya juga mendapati beberapa pedagang maupun pembeli yang masih belum tertib menggunakan masker. "Iya, setelah kita melakukan pemantauan hari ini, masih ada satu dua yang tidak menggunakan masker," ujar dia.

Siswanto juga mengimbau, agar seluruh masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan, sehingga dapat menekan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Lumajang.

Sementara itu, Kepala Seksi Komunikasi Publik Dinas Kominfo Kabupaten Lumajang Bekti Sawiji menjelaskan, bahwa selain melakukan pemantauan di beberapa pasar, Diskominfo juga telah menggalakkan informasi terkait sosialisasi protokol kesehatan melalui media sosial, baik melalui Facebook, Instagram, Twitter, website resmi Pemkab Lumajang serta Radio Suara Lumajang.

"Kita sudah banyak membuat konten masif melalui media Radio Suara Lumajang, media Facebook dan media lainnya yang mengingatkan masyarakat agar hidup bersih dan sehat," jelas dia.

Ia berharap, agar ke depan masyarakat dapat mendukung program - program pemerintah terhadap gerakan menuju new normal, seperti halnya wajib menggunakan masker, menjaga jarak serta rutin mencuci tangan. (Kominfo-lmj/Ard/Tom/An-m)