Dinas Komunikasi dan Informatika

23 November 2023   82 kali  
Masyarakat Lumajang Cukup Terpenuhi atas Informasi Pemerintah, Terima Kasih PPID
Masyarakat Lumajang Cukup Terpenuhi atas Informasi Pemerintah, Terima Kasih PPID

Lumajang, Diskominfo - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur memberikan apresiasi kepada Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Pelaksana atas sinergisitasnya dalam mendukung keterbukaan informasi publik di Kabupaten Lumajang, hingga mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah Pusat.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada seluruh PPID Pelaksana yg telah ikut berperan aktif dalam menyajikan data, sehingga keingintahuan masyarakat atas apa yang telah dilakukan pemerintah itu sudah tercukupi,” ujar Plt. Kepala Dinas Kominfo Kab. Lumajang, Mustaqim dalam Rapat Koordinasi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kabupaten Lumajang, bertempat di Aula Rapat Lantai II Kantor BPKD Lumajang, Kamis (23/11/2023).

Mustaqim juga menyampaikan, bahwa penyelenggaraan keterbukaan informasi menjadi tanggungjawab bersama, mengingat keterbukaan informasi menjadi bagian dari penyelenggaraan pemerintahan yang telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

“Kami berharap kita semua Bersama-sama membangun keterbukaan ini sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah, sehingga kita tetap dapat melayani informasi bagi masyarakat dengan baik,” harapnya yang juga selaku Ketua PPID Kabupaten Lumajang.u

Mustaqim menambahkan, bahwa saat ini Dinas Kominfo telah mengembangkan jaringan Fiber Optic yang telah terpasang di beberapa Perangkat Daerah guna mendukung peningkatan implementasi keterbukaan informasi publik di Kabupaten Lumajang. (Kominfo-lmj/Hend)

Banyak Dibaca